Home / Pengetahuan Umum / Nikmat Udara dalam Kehidupan dan kaitannya dengan Hikmah Surat Ad Dukhan

Nikmat Udara dalam Kehidupan dan kaitannya dengan Hikmah Surat Ad Dukhan

nikmat udara
via http://4.bp.blogspot.com

Assalamualaykum wrwb.
Bismillahirrahmanirrahim,
ashshalatu wassalamu ala Asyrafil Anbiya wal Mursalin wa ala alihi wa shahbihi ajma’in ama ba’du.
Dibuka dengan sebuah kata-kata untuk kulsap kita malam ini,

~Negeri yang dulu hijau, kini mengabu. Hijau lenyap oleh taipan kelas kakap. Lindap.
Di saat dirundung duka, ada seorang pemimpin memilih terbang ke negeri Abang Sam. Sebuah nalar yang tak sehat.
Di titik ini kita terus bertanya; mengapa Allah turunkan asap di negeri ini?

~ Udara

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah, Lagi Maha Penyayang, kita layaknya sebagai seorang insan yang berikrar dan bersaksi,

“isyhadu bi anna muslimun” , bahwa aku seorang MUSLIM

Sudah sepatutnya untuk tiada henti dalam bersyukur atas nikmat-nikmat yg telah diberikan olehNya. Dialah yang memberikan kita berbagai nikmat yang tidak terhitung jumlahnya, Nikmat Islam, Iman, dan Ihsan menjadi Nikmat yg paling utama yang Allah berikan kepada kita,  Tetapi semua kenikmatan tersebut akan berakhir seketika ketika kita tidak diberikan salah satu nikmatNya,

Nikmat bernafas, ya bernafas dengan Udara. Nikmat yang seringkali kita lupa untuk bersyukur atas karuniaNya. Sebuah nikmat yang menjadi penentu kehidupan bagi banyak makhluk hidup di Bumi ini,

Betapa tidak, tanpa kita sadari, setiap hari kita menghirup udara. Suatu hal yang Mutlak bagi keberlangsungan kehidupan di bumi ini. Sebuah zat yang tidak berbau, berwarna, dan tidak bisa kita rasakan yang dalam bahasa kimianya diberi simbol huruf  besar.

Ditemukan oleh ilmuwan kimia dari inggris bernama Joseph Priestley dan Carl Scheel asal Swedia pada tahun 1774.
Dia adalah Oksigen ,  hewan, Manusia, semua butuh bernafas dengan udara, tidak ada satupun makhluk hidup yang tinggal dibumi yang tidak membutuhkan oksigen (red:udara).

Bahkan sebuah penemuan menyebutkan bahwa 60% tubuh kita terdiri dari oksigen. Tulang,Darah,Otot,Otak,Daging, semua tidak luput dari oksigen. Bahkan dalam dunia Engineer seperti Industri, Mesin, juga membutuhkan udara pada saat proses pembakaran mesin maupun peleburan besi baja. Kadang-kadang kita tidak bersyukur atas nikmat yang satu ini yang sebenarnya jika diteliti kita akan merasakan dengan seksama betapa Agungnya Allah SWT yang telah memberi kita nikmat Udara itu secara percuma.

Iya Gratisss !!!

Yuk coba kita hitung-hitung .Manusia normal butuh 0,5 liter udara (BUKAN OKSIGEN) buat sekali hirup. Tepatnya yaitu 450 – 500 ml udara sekali hirup. Oksigen jumlahnya cuma 20% dari udara yang di hirup, jadi cuman kurang lebih 0,1 liter OKSIGEN sekali hirup. (sumber :http://www.ambulancetechnicianstudy.co.uk/respsystem.html)

Harga 3×8 liter kaleng = 24 liter oksigen kadar kemurnian 99,5%,yaitu £37.99 poundsterling inggris). (Sumber: http://www.oxygenstore.co.uk/oxygen-cans/3-8-litre-cans-oxyfit-oxygen).
Jika asumsi 1 pounds inggris = Rp.15.741,65 rupiah, maka harga 24 liter oksigen (99,5% murni) £ 37.99 x Rp.15.741,65 = Rp. 598.025,284. Harga 1 liter oksigen 99,5% murni : Rp.598.025,284 / 24 liter = Rp. 24.917,7202 satu liternya.

Harga 1 liter oksigen 100% murni : Rp. 24.917,7202 / 99.5% = Rp.25.042,9348 satu liternya. Jadi, satu kali hirupan (nafas) 0,5 liter udara (yaitu 20% oksigen), berarti perlu 0,1 liter oksigen = 0,1 x Rp.25.042,9348 = Rp. 2.504, 29348 atau kurang lebih Rp. 2.500 ,- (dibulatkan), Satu menit kita bernafas +/- 15 kali

JADI, 15 kali (0,1 liter oksigen) tiap menit, berarti = 15 x Rp.2.500,- = Rp.37.500 ,-
Tiap jam = Rp. 37.500 x 60 = Rp. 2,25 juta .
Tiap hari = 24 x Rp. 2,25 juta = Rp. 54 juta.
Tiap tahun (365 hari) = 365 x Rp. 54 juta = 19,71 miliar rupiah tiap tahun.
Jika usia kita saat ini 30 tahun berarti 30 x Rp.19,71 miliar =

Rp. 591,3 miliar
Jangankan kita, Bahkan seorang Presiden pun, bakal keteteran atau bahkan tidak sanggup buat bayar itu semua. Adapun beberapa manfaat udara yang bisa dirangkum kali ini:
1. Udara berfungsi sebagai agen perantara bagi tumbuh-tumbuhan dalam menghasilkan bunga dan buah.

Allah SWT berfirman dalam Surah Al-Hijr, ayat 22:

وَأَرْسَلْنَا الرِّيَاحَ لَوَاقِحَ فَأَنزَلْنَا مِنَ السَّمَاءِ مَاءً فَأَسْقَيْنَاكُمُوهُ وَمَا أَنتُمْ لَهُ بِخَازِنِينَ
“Dan Kami hantarkan angin sebagai pembawa air dan pemindah benih; maka dengan itu Kami menurunkan air (hujan) dari langit, kemudian Kami berikan kamu meminumnya; dan bukanlah kamu yang (berkuasa menurunkannya atau) menyimpannya”.

Bayangkan kalo bumi kita tidak ada tumbuhan,buah, bunga dengan berbagai keindahannya

2. Udara memberi tekanan dan mengimbangi tekanan cairan darah pada badan. Kalo saja udara di badan kita tidak seimbang, urat kita akan pecah dan darah akan terburai.
Tau kenapa kita tidak boleh buka jendela di pesawat, sedikit saja kita buka, maka pesawat akan turbulensi dan hancurr.

3. Udara merupakan komponen pembawa hujan kepada makhluk di bumi secara mudah dan percuma. Dalam al-Qur’an Surah Al-Mu’minuun, ayat 18 Allah berfirman:

وَأَنزَلْنَا مِنَ السَّمَاءِ مَاءً بِقَدَرٍ فَأَسْكَنَّاهُ فِي الْأَرْضِ وَإِنَّا عَلَىٰ ذَهَابٍ بِهِ لَقَادِرُونَ
“Dan Kami turunkan hujan dari langit dengan sukatan yang tertentu, serta Kami tempatkan dia tersimpan di bumi; dan sesungguhnya Kami sudah tentu berkuasa melenyapkannya”.

Nah, poin ketiga yang nanti bakal berkaitan dengan hal2 seperti Udara,Hujan dan Asap (Dukhan)

~Asap

Ad-Dukhon yang berarti asap/kabut. Dinamakan Ad-Dukhan kerana kata Ad-Dukhan yang terdapat pada ayat 10 yang bererti ‘Kabut, Jerubu atau Asap’. Ia mengandungi amarah Allah SWT terhadap kaum kafir musyrik yang menetang Nabi Muhammad SAW bahawa mereka akan ditimpakan azab sengsara semasa langit membawa asap kemarau yang menyebabkan kebuluran yang amat dashyat. Adapun kutipan dari riwayat bukhari dan tafsir Ahmad Sonhadji sebagai berikut

~Orang-orang kafir Mekkah telah melampaui batas dalam penentangan dan menghalangi agama Islam, dengan menyakiti dan mendurhakai Nabi Muhammad SAW, kerana itu Nabi SAW berdoa kepada Allah SWT agar diturunkan azab. Sebagaimana Doa Nabi Yusuf a.s. dikabulkan Allah ke atas orang-orang yang derhaka kepada Baginda a.s. dengan musim kemarau yang panjang, sehinggakan orang-orang kafir memakan tulang dan bangkai kerana kelaparan.

Mereka selalu menengadah ke langit mengharap pertolongan Allah SWT, tetapi tidak satupun yang mereka lihat kecuali kabut jerubu yang menutupi pandangan mereka.
Akhirnya mereka datang kepada Nabi, agar Nabi memohon kepada Allah supaya hujan diturunkan. Setelah Allah SWT mengabulkan doa Nabi dan hujan diturunkan, mereka kembali kafir seperti asal, kerana itu Allah menyatakan bahawa mereka nanti akan diazab dengan azab yang pedih.

Menurut tafsir Ahmad Sonhadji, surah ini diturunkan di Makkah selepas turunnya surah az-Zukhruf, Ad-Dukhan artinya asap. Dinamakan surah ini Ad-Dukhan kerana Allah menjadikan asap tebal seperti kabus hitam yang menutupi langit menyebabkan cuaca gelap bagi menakutkan atau memberi peringatan kepada yang tidak mahu percaya kepada hari kiamat dan pembalasan; sebagaimana yang Allah nyatakan dalam ayat 10 dalam surah ini;
44:10

“Oleh itu tunggulah (wahai Muhammad) semasa langit membawa asap kemarau yang jelas nyata (yang menyebabkan kebuluran yang dahsyat). (Ad-Dukhan; Ayat:10)

Dari hal itu, boleh jadi mengapa udara bersih menjadi hal yg sulit di Indonesia terutama wilayah Sumatera dan Kalimantan adalah bagian dari ujian bahkan Azab yang Allah berikan melalui AsapNya.

Asap yang dalam hal ini merupakan bala tentara yg Allah kirim layaknya air bah yang Allah kirimkan kepada kaum Nuh yang Durhaka.

Maka sudah selayaknya kita semua beristighfar memohon Ampunannya.

26 oktober 2015, rahmat rizeki

About Admin

Admin komunitas MJRS-SJS. Sebuah komunitas yang berupaya membiasakan diri dengan one day one juz + dzikir + Qiyamullail. Selain itu, ada program-program menarik dalam komunitas ini seperti kulsap (kuliah whatsapp), Bedah Buku, Bedah Film dan Kajian Telegram.

Check Also

Sejarah Kopi

COFFEE AND HISTORY Sejarah kopi tentang dari mana dan siapa penemunya memang tidak diketahui pasti. ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *