Home / Dakwah / Seberapa ranking 1 kah kamu mengenal Q.S Ash-Shaffaat ayat 1-5?

Seberapa ranking 1 kah kamu mengenal Q.S Ash-Shaffaat ayat 1-5?

Izin kulsaaap.. kelupaan dan baru ngeuh belum kulsaap

Ceritanya ingin sedikit memaknai beberapa ayat di Al Qur’an utk menambah semangat di bulan Ramadhaan

Kuliah Whatsapp MJR-SJS 1 – Alfiyah Nur Fitriani

Seberapa ranking 1 kah kamu mengenal Q.S Ash-Shaffaat ayat 1-5?

Silakan dibuka Al-Qur’annya ya

Image Q.S Ash Shaffat
https://www.tadabburdaily.com

——————————–

  1. Pernahkah Rasul mengimami shalat dengan membaca surah ash-Shaffaat?

Jawabannya, Pernah. Imam Nasa’i meriwayatkan bahwa Abdullah bin Umar r.a berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alayhi wasalam memerintahkan kami agar mengimami shalat dengan ringan, dan beliau sendiri pernah mengimami kami dengan membaca surah ash-Shaffaat.”

  1. Sebenernya siapa sih yang di mention di ayat 1-3?

Manusia? Nabi? Jin? Malaikat?

Yak benar, yang dimaksud disini adalah Malaikat

Hanya diriwayatkan oleh Imam Nasa’i. Sufyan ats-Tsauri meriwayatkan bahwa Abdullah bin Mas’ud r.a berkata, “Demi yang bershaf-shaf dengan sebenar benarnya,” yang bershaf-shaf adalah malaikat. Dan demi yang melarang dengan sebenar-benarnya,” yang melarang adalah malaikat. “Dan demi yang membacakan pelajaran,” yang membacakan pelajaran ialah malaikat juga.

  1. Trus trus gimana sih para malaikat bershaf dihadapan Allah?

Caranya gini..

Telah diriwayatkan oleh Imam Muslim, Abu Dawud, Nasa’i dan Ibnu Majah dari Jabir bin Samurah r.a., dia berkata, Rasulullah shallallahu ‘alayhi wasalam bersabda, “Mengapa kalian tidak mengatur barisan sebagaimana barisan para malaikat di hadapan Tuhannya?” Kami bertanya, “Bagaimana para malaikat bershaf di hadapan Tuhan wahai Rasulullah?” Rasulullah shallallahu ‘alayhi wasalam menjawab, “Mereka menyempurnakan shaf di depan lebih dulu dan saling berdempetan dalam barisan.”

Sumber: Tafsir Ibnu Katsir – Muhammad Nasib ar-Rifa’i

Waaaw maa syaa Allah yaa Q.S Ash-Shaffaat ayat 1-5 iniii

Jadiii.. Yuuk sempurnakan shaf mu ketika shalat seperti Shaf malaikat yaa

———————————

Lanjuuut, Masih bersama Q.S Ash-Shaffaat, tapi di ayat 6-10 yaa

Silakan dibuka Al-Qur’annya ya

———————————-

  1. Surah apa didalam Al-Qur’an yang mempunyai kemiripan arti dengan Q.S Ash-Shaffaat ayat 6?

mmm.. yang artinya kaya gini yaa sepertinya “Sesungguhnya Kami telah menghiasi langit dunia dengan bintang bintang dan Kami jadikan bintang-bintang itu alat-alat pelempar setan, dan Kami sediakan bagi mereka siksa neraka yang menyala-nyala”

Yaaa benar! Itu adalah arti dari Q.S Al-Mulk:5. Mirip kan artinyaaa

  1. Kenapa setan nggabisa nguping obrolan para malaikat?

Karenaaa.. Mereka (setan) nggapernah nyampe ke tempat al-mala’ul a’la, yaitu suatu tempat di langit dimana para malaikat beserta penghuni lainnya memperbincangkan sesuatu yang telah diwahyukan oleh Allah subhanahu wata’ala, berupa syariat dan kudrat-Nya.

  1. Trus trus emang gimana sih cara ngusir setan di alam sana?

Allah berfirman, “Dan mereka dilempari dari segala penjuru”

Cara mengusir mereka, yaitu mereka dihalangi agar tidak sampai kesana dan dilempari. “Dan bagi mereka siksaan yang kekal”, yaitu siksaan menyakitkan dan berkepanjangan.

“Kecuali setan yang berhasil mencuri curi”, yaitu mencuri satu kalimat yang berhasil didengarnya dari langit, kemudian disampaikan kepada yang ada du dibawahnya, kemudian disampaikan lagi kepada yang ada dibawahnya.

Terkadang setan tersebut telah lebih dahulu kena api sebelun ia sempat menyampaikannya kepada setan yang lain, dan kadang kadang ia berhasil menyampaikannya dengan kudrat Allah sebelum ia disambar panah berapi hingga terbakar. Lalu disampaikanlah oleh yang lainnya kepada dukun. Oleh karena itu disini Allah berfirmas, “Akan tetapi, barangsiapa yang mencuri-curi…”

Wooooow

Sumber: Tafsir Ibnu Katsir – Muhammad Nasib ar-Rifa’i

———————————-

It’s Saturday! Maximize your productive Holiday

Ehehe.. maaf ya kulsapnya malam, semoga bermanfaat. Selamat istirahaaat

About Admin

Check Also

Pujian

Hal yang wajar kalau kita sebagai manusia sangat bahagia ketika mendapat pujian. Ini bisa semakin ...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *